Rabu, 31 Desember 2014

Gebyok Ukir Kudusan

Gebyok Ukir Kudusan

Gebyok ukir merupakan salah satu kerajinanan ukir kudus. Pada dasarnya gebyok ukir adalah komponen bagian dari rumah adat kudus. Namun seiring berjalannya waktu, dewasa ini gebyok ukir selain bagian dari rumah adat kudus juga dipasang dalam bangunan modern.

Fungsi gebyok ukir untuk Sebagai sekat atau Sebagai penghias ruang tamu,bangunan modern adalah Juga bisa dipasang pada pintu masuk pembatas antar ruang atau bangunan.Mengenai ukuran gebyok ukir dewasa ini bervariasi dari hanya beberapa meter hingga belasan mater tergantung ukuran bangunan dan pemesanan. Bahan dasar dari gebyok ukir bermacam- macam seperti kayu jati, kayu nangka , kayu mangga.

Kayu jati merupakan bahan yang paling bagus.Motif ukiran gebyok ukir sekarang menjadi kreativitas oleh produsen itu sendiri. Ada yang tetep mempertahankan motif asli kudus yaitu gambar tumbuhan atau dedaunan. Dan ada memadukan motif lain seperti motif cina dengan hewan naga,kilin, burung, kijang,dll.Mengenai kualitas dari gebyok ditentukan dari bahan dan tenaga kerjanya.

Jika bahannya semakin bagus, semakin bagus pula kualitasnya. Tenaga kerja yang terlatih dan berpengalaman akan memberikan hasil ukiran yang bagus sehingga meningkatkan kualitas dari gebyok itu. Selain itu untuk mempertahankan kualitasnya penempatan gebyok harus diperhatikan.

Penempatannya jangan sampai sering terkena air atau kehujanan serta panas yang berlebih (kontak langsung dengan trik matahari yang sangat panas).Mengenai harga tidak ada patokan yang pasti. Karena harga di pengaruhi oleh dari bahan baku dan bagusnya ukiran serta ukuran gebyok. Gebyok terbuat dari kayu jati akan lebih mahal jika di bandingkan dengan yang terbuat dari kayu nagka. Dan yang paling penting adalah ukuran semakin panjang ukurannya semakin mahal pula harganya.

Galeri Foto Gebyok Ukir Kudusan


Minat : Hubungi Bp. Muslimin 081390569168

0 komentar:

Posting Komentar